Berita  

Bupati Sambut Baik Reopening Matos Season Baru

Mamuju,16 Desember 2023, Reopening (pembukaan kembali) mall Maleo Town Square (Matos), disambut baik oleh bupati mamuju, Sitti Sutinah Suhardi.

Dirinya memastikan akan selalu memberikan dukungan terhadap manajemen Matos mamuju utamanya terkait regulasi yang akan dibutuhkan dalam pelaksanaan kegiatan mall kebanggan masyarakat Sulbar tersebut.

Hal itu disampaikan Sutinah usai dirinya mengikuti malam ramah tamah reopening mall yang berada di jl.Yos sudarso.

Mall yang sempat tutup akibat ikut terdampak bencana gempa bumi tahun 2021 ini telah seakan telah memasuki season baru, karenanya diharapkan Matos dapat menjadi pendorong geliat ekonomi masyarakat, serta menjadi wahana hiburan dan rekrasi bagi semua warga mamuju dan sulawesi barat secara umum.

Reopening yang dilakukan jelang akhir tahun 2023 ini ternyata disambut dengan sangat antusias oleh masyarakat,terbukti puluhan ribu warga langsung memadati mall yang juga di isi sejumlah pelaku UMKM ini.

Direktur utama Matos mamuju,Veronika Wijaya, memgaku senang atas sambutan hangat masyarakat atas dibukanya kembali Matos mamuju,ia mengharapkan kunjungan dapat selalu ramai seperti saat reopening dilakukan sebab bisnis mall akan sangat bergantung pada jumlah pengunjung sehingga dapat menarik minat infestor.
Untuk itu pihaknya juga telah melakukan berbagai treatment guna mempertahankan jumlah pengunjung,salah satunya dengan rutin menggelar event-event yang dapat menarik perhatian orang banyak,selain itu rencananya tahun depan fasilitas mall serta spot-spot yang ditunggu kehadirannya seperti bioskop dan sejumlah produk lain akan segera dihadirkan di Mall Matos Mamuju.

Dalam kegiatan ramah-tamah yang digelar di panggung terbuka dalam mall matos sendiri,turut dihadiri Pj.gubernur Sulbar Zudan Arif Fakrulloh, serta sejumlah unsur forkopimda mamuju.