Berita  

Pemkab Mamuju Selenggarakan Upacara Harkitnas Ke 116

Mamuju-Pemerintah Kabupaten Mamuju menyelenggarakan Upacara Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) Ke 116 hari ini, Senin 20 Mei 2024, bertempat di Lapangan Kantor Bupati Mamuju, Jl. Soekarno Hatta.

Upacara dipimpin oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Mamuju, H. Suaib, S. Sos, yang dalam kesempatan ini membacakan Sambutan Seragam Menteri Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia, Budi Arie Setiadi, bertajukkan Kebangkitan Kedua Untuk Indonesia Emas.

Sambutan tersebut antara lain mengulas sejarah Hari Kebangkitan Nasional Republik Indonesia. “Lebih dari seabad lalu, tepatnya pada 20 Mei 1908, lahir organisasi Boedi Oetomo, yang di masa itu telah menumbuhkan bibit bagi cita-cita mewujudkan kemerdekaan Indonesia. Hari berdirinya Boedi Otomo inilah yang kelak menjadi simbol dari Hari Kebangkitan Nasional yang kita rayakan hari ini.”

Lebih lanjut, sambutan seragam tersebut menuturkan bahwa hari ini, kita berada pada fase kebangkitan kedua, melanjutkan semangat kebangkitan pertama yang telah dipancangkan para pendiri bangsa. Berbeda dengan perjuangan yang telah dirintis ebih dari seabad yang lalu, kini kita menghadapi beragam tantangan dan peluang baru. Kemajuan teknologi menjadi penanda zaman baru. Banyak kesulitan yang berhasil disolusikan oleh teknologi. Adagium di zaman ini jelas, dia yang menguasai teknologi, dia pula yang akan menguasai peradaban. Di titik ini, gambarannya makin jelas, penguasaan atas teknologi merupakan keniscayaanbagi kita untuk menyongsong “Indonesia Emas”.

Upacara dihadiri sekira 500 orang ASN lingkup Pemerintah Kabupaten Mamuju dengan mengenakan seragam Korpri. Acara berakhir sekitar pukul 08.00 pagi. (Diskominfosandi/RF).

IMG-20240520-WA0031

Image 5 of 5